PPID Balai Karantina Pertanian Kelas I Kupang

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Karantina Pertanian Kelas I Kupang

Berlayar ke Bekasi, Sapi Sumba Ongole Dipastikan Sehat




 Waingapu - Sapi Ongole merupakan keturunan Bos Indicus yang berhasil dijinakkan di India. Sapi Ongole dikembangkangkan cukup baik di Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur sehingga lebih populer dikenal sebagai sapi sumba ongole.

 
Kamis lalu (9/7) Pejabat Karantina Pertanian Kupang wilayah kerja (Wilker) Waingapu lakukan pemuatan sapi sumba ongole sebanyak 150 ekor. Sapi-sapi ini akan berlayar ke Bekasi dengan KM Camara Nusantara 01.
 
Sapi yang akan berangkat ini telah dilengkapi dengan dokumen persyaratan. Diantaranya Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) dan Surat Rekomendasi Ijin Pengeluaran Ternak dari Dinas Peternakan setempat.
 
I Wayan selaku dokter hewan karantina sekaligus penanggung jawab wilker Waingapu lakukan pemeriksaan fisik dan hasilnya sehat.  Memastikan apa yang dilaporkan sesuai dengan yang dibernagkatkan Wayan Rudi juga mengawasi pemuatan tersebut di atas kapal. "Jumlah yang dimuat sesuai dengan permohonan. Sapi tersebut telah di disinfeksi oleh pejabat karantina sebelum dimuat ke atas alat angkut," ujar Wayan Rudi.
 
Pejabat karantina pun menerbitkan Sertifikat Kesehatan Hewan (KH-11) sebagai syarat masuk ke daerah tujuan. 
 
Bisa berlayar dengan tenang nieh si sapi sumba ongole ..
 
#LaporKarantina
#KarantinaPertanianKupang